Dengan blog feed akan memudahkan langganan posting blog mendapati postingan terbaru. Untuk mengostumasinya, blog feed tersebut dirubah dengan menggunakan alat dari FeedBurner.
Masuk ke FeedBurner (https://feedburner.google.com).
Cantumkan URL blog pada kotak Burn a feed right this instant. Type your blog or feed address here: kemudian klik Next ».
Pilih URL feed yang ada alt=rss kemudian klik Next ».
Cantumkan judul dan URL feed kemudian klik Next ».
Salin URL feed yang baru kemudian klik Skip directly to feed management.
Mengoptimasi Feed
Klik tab Optimize.
Pilih SmartFeed kemudian klik Activate.
Memublikasikan Feed
Klik tab Publicize.
Pilih PingShot kemudian klik Activate.
Pilih Chicklet Chooser kemudian pilih ikon feed dan salin kode skrip yang ada untuk dipasang di blog.
Kembali ke dasbor blog.
Pilih Setelan > Feed situs > URL alihan feed entri.
Cantumkan URL feed yang diperoleh dari FeedBurner kemudian klik SIMPAN.
Pilih Tema > Edit HTML > tambahkan tag CSS .feed-links {display: none!important;} sebelum ]]></b:skin> kemudian simpan perubahan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar